Lensa Maluku, – Bantuan dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Dirjen Perhubungan Laut mengibahkan satu kapal pelayaran rakyat kepada Pemkab Buru Selatan (Bursel) Yaitu KM Banawa Nusantara 66, diapresiasi Masyarakat di Daerah.
Dalam proses serah terima hibah kapal tersebut berlangsung di ruang tunggu Pelabuhan Namrole pada Rabu (4/3/20), yang diterima oleh Sekretaris Dinas Perhubungan Bursel, Idris Latuconsina bersama Sekda Bursel, Iskandar Walla didampingi sejumlah pimpinan OPD setempat.
Pada kesempatan itu, Sekda dalam sambutannya mengapresiasi bantuan tersebut. Iya menyampaikan Kapal ini dibuat di galangan kapal Bulukumba Sulawesi Selatan dengan perjalanan selama 3 hari ke Pelabuhan Namrole.
Maka KM Banawa Nusantara 66 siap dioperasikan untuk melayani masyarakat lokal di pesisir Bursel, baik di Kecamatan Namrole, Leksula, Kepala Madan hingga Ambalau, tinggal diatur jadwalnya oleh Dinas terkait.
“Kapal ini akan segera dioperasikan demi kepentingan masyarakat, kapal ini juga akan menunjang konektivitas barang dalam program tol laut di daerah,” Tuturnya.
Lewat kapal ini juga akan digunakan untuk distribusi barang dari kota kabupaten ke Desa – desa , terutama barang dari tol laut, guna menjaga perbedaan harga barang di wilayah Bursel.
Walla menguraikan, Kapal ini berkapasitas 35 GT, dengan panjang 18 meter dan lebar 4 meter. Sementara daya muat sekitar 24 orang dan daya tampung barang sebanyak 10 ton. Untuk Awak kapal ini berjumlah 5 orang termasuk Nakhoda. Kecepatan Kapal berkisar 7-9 Knot. Kapal ini juga dilengkapi dengan kelengkapan keselamatan, seperti komunikasi radio, pelampung serta aspek kenyamanan.
Walla berharap, bantuan dari Kemenhub ini akan digunakan dengan baik dan dimanfaatkan untuk melayani masyarakat.
Untuk anggaran operasional kapal ini akan dipercayakan kepada Dishub yang tentunya akan mendapat subsidi pula dari pemerintah pusat.
Usai acara penyerahan, Sekda bersama sejumlah pimpinan OPD, TNI dan Polri langsung meninjau kapal yang sementara berlabuh di Dermaga Namrole tersebut. (LM-01)
Discussion about this post