Lensa Maluku,- Bupati Buru Selatan (Bursel), Hj Safitri Malik Soulisa melantik dan mengambil sumpah pejabat administrator dan pengawas di lingkup pemerintah daerah Bursel
Pejabat jabatan administrator, pengawas dan jabatan fungsional pengawas penyelenggaraan urusan Pemda (P2UPD) yang dilantik sesuai surat keputusan Bupati Bursel Nomor 821/76 Tahun 2023.
Pelantikan dan pengambilan sumpah puluhan pejabat fungsional dilakukan Pemda Bursel berlangsung di aula kantor bupati setempat Senin 17/4/2023.
Pada kesempatan itu, Bupati Safitri mengatakan promosi dan mutasi jabatan merupakan hal biasa untuk kebutuhan organisasi sekaligus untuk meningkatkan kinerja para ASN.
Bupati perempuan Pertama di Maluku ini juga berpesan kepada pejabat yang baru dilantik dan dipromosikan supaya bekerja semaksimal mungkin, disiplin dalam bekerja, menunjukkan loyalitas dan memiliki integritas bagi daerah.
Selain itu, Safitri berharap pejabat yang sudah dilantik mampu menjalankan tugas dan fungsi sebaik-baiknya, sehingga pemerintahan dan pembangunan serta pelayanan kepada masyarakat terwujud dengan baik, tandasnya.
Diketahui, Pejabat administrator dan pengawas yang di lantik diantaranya, Ali Imran jabatan sekretaris dinas kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Bursel, Abdulhalim Salampessy kepala bidang Piak dan pemanfaatan data pencatatan sipil,
Selanjutnya, Wilujeng Kartini Kabid pelayanan dan pendaftaran penduduk pada Disdukcapil, Stevano Steven Kailola, kepala sub bagian perencanaan dan keuangan pada Disdukcapil.
Selanjutnya, Nursafa Fitrianty Uluputy kepala sub bagian kepegawaian dan umum Disdukcapil,
Kemudian jabatan Auditor Ahli Pratama, Fadly Rizki Fauji dan Darmayanti Henalu.
Berikutnya untuk jabatan analis kepegawaian auditor kepegawaian masing – masing, Muhammad Yasin Titawael Dominius Sarak, Jembrisius Latusuai dan Natalia Lokollo.
Turut hadir dalam agenda tersebut, Sekda Bursel, Umar Mahulete, Asisten I Drs Ruslan Makatita, Pimpinan OPD, TNI/POlRI dan tamu undangan lainnya.(LM-03)
Discussion about this post