Lensa Maluku,- Ditpolairud Polda Maluku melalui Kapal Polisi melaksanakan Patroli Rutin dalam rangka menciptakan harkamtibmas di perairan P. Ambon & P.P Lease serta pesisir Laut Maluku Rabu 1 Maret 2023.
Kasubdit Patroli Airud Ditpolairud Polda Maluku Kompol H. Akmil Djapa kepada Media ini menyampaikan bahwa
kegiatan Patroli Laut dilakukan untuk menjaga perairan di wilayah Maluku agar bebas dari kejahatan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban serta pelanggaran yang dapat merugikan daerah dan Negara.
Akmil menegaskan bahwa keamanan laut tidak hanya menyangkut kedaulatan dan hukum, tetapi mengandung pemahaman bahwa laut harus aman bagi pengguna dan bebas dari ancaman pelanggaran hukum, seperti penyelundupan kayu ilegal, penyelundupan narkotika, pencurian ikan, serta penyelundupan bahan bakar minyak ilegal.
“Pelaksanaan tugas dan fungsi pengamanan di wilayah laut Maluku ini, menurut dia, tidak akan berjalan dengan baik tanpa adanya sinergi semua pihak,” tutup Akmil. (LM-03).
Discussion about this post