
Lensa Maluku, – Bupati Buru Selatan, La Hamidi melauncing Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) untuk Masyarakat di Kabupaten Buru Selatan.
Launcing Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) berlangsung di puskesmas Namrole, kecamatan Namrole, Kabupaten Buru Selatan, Provinsi Maluku kamis, (17/4/2025).
Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Bursel, Gerson E Selsily, Ketua DPRD, Ahmad Unasangadji, Wakapolres Bursel, Kadis Kesehatan, sejumlah Pimpinan OPD dan Undangan lainnya.
Bupati La Hamidi dalam sambutannya mengatakan program Cek Kesehatan Gratis (PKG) bagi Masyarakat adalah program pemerintah untuk memeriksa kesehatan Masyarakat secara gratis.
Bupati menyampaikan, manfaat program untuk membantu masyarakat mengetahui kondisi kesehatan mereka, mendeteksi dini berbagai potensi penyakit, mengurangi beban biaya kesehatan, mengubah paradigma layanan kesehatan dari pengobatan ke pencegahan.
Selain itu, Ia menyebut bahwa pelayanan kesehatan gratis merupakan bagian dari delapan program hasil terbaik cepat ( PHTC ) Prabowo Subianto yang telah ditetapkan dalam rangka mewujudkan indonesia maju menuju indonesia emas 2045 sebagai bagian dari strategi pembangunan kesehatan Nasional.
Program ini mencerminkan komitmen Pemerintah Pusat dan pemerintah daerah dalam memastikan kesehatan bagi Masyarakat sehingga tercipta individu yang lebih produktif.
Salah satu program ungulan dari PHTC adalah pemeriksaan kesehatan gratis yang mengandung makna filosofi yakni bahwa kesehatan adalah hak dasar setiap individu dan negara berkewajiban menjamin kesejahteraan rakyatnya.(LM-03)
Discussion about this post