Berita Terkini Maluku
Wednesday, November 26, 2025
  • Login
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
Berita Terkini Maluku
No Result
View All Result
Home Berita

Pemda Bursel Usulkan Realokasi dan Refocusing Anggaran Corona Di DPRD Sebanyak Rp 23 M Lebih

Admin by Admin
April 12, 2020
in Berita, Daerah
Pemda Bursel Usulkan Realokasi dan Refocusing Anggaran Corona Di DPRD Sebanyak Rp 23 M Lebih

Lensa Maluku,- Situasi yang tidak pasti di tengah wabah virus Corona, Pemerintah Daerah Buru Selatan (Bursel) menganggarkan sebanyak Rp 23, 225,030,368. Anggaran itu dialihkan untuk penanggulangan pandemi COVID-19.

Dana tersebut merupakan hasil realokasi dan refocusing sejumlah program kegiatan Pemda dan DPRD Bursel T.A  2020.

RELATED POSTS

Razia Pagi, Petugas Lapas Namlea Amankan Barang Terlarang

Taib Warhangan: Moratorium Dicabut, Sebuah Titik Balik untuk Buru Kaiely: Harapan, Tanggung Jawab, dan Janji

Dalam daftar rincian anggaran yang disampaikan oleh Pemda Bursel kepada DPRD, dimana kegiatan yang direalokasi meliputi pergeseran anggaran belanja langsung OPD Rp. 17, 925,030,368 yaitu perjalanan dinas luar daerah sebesar, 4,473, 700,000 dan penghematan belanja program/kegiatan OPD Rp 13,451,330,368.

Kemudian, pergeseran anggaran pada belanja tidak langsung Rp 1,800,000,000 yaitu, belanja hibah Pesparawi Rp. 1000, 000,000, Peparani 500,000,000. Safari Ramdhan 100,000,000, Umroh 200,000,000.

Selanjutnya, Belanja Tidak Terduga (BTT) Rp 3,500,000,000. Pemerintah daerah Bursel telah menganggarkan anggaran tersebut untuk penanganan Covid-19, lewat rapat bersama Pemda dan DPRD serta Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) covid-19, berlangsung di ruang paripurna DPRD setempat, Sabtu (11/04).

Dalam rapat tersebut, Sekda Bursel Iskandar Walla merincikan estimasi kebutuhan anggaran penanggulangan dan pencegahan Covid-19 yang terbagi dalam Enam aitem kebutuhan yaitu :

1. Anggaran penaganan Covid-19 selama Tiga Bulan sebesar Rp.7,794,343.800.

2. Penanganan Covid-19 pada kesehatan sebanyak Rp 963,750,000

3. Penanganan Covid-19 pada program jaringan penanganan sosial/bantuan sosial sesuai instruksi gubernur bagi 2.356 KK selama 9 bulan, dengan rincian per keluarga akan mendapatkan Rp.160 ribu/bulan, total anggaran tersebut Rp. 3,392,640,000.

4. Penguatan ekonomi masyarakat menjelang Idul Fitri dan Natal, pemda sebesar Rp 3,000,000,000 dimana anggaran ini akan diberikan bagi 7.500 KK dengan rincian setiap KK akan memperoleh Rp 200 ribu yang dibagikan sebanyak Dua kali.

5. Penanganan Covid-19 pada UMKM difokuskan pada pemanfaatan industri kecil menengah untuk produksi masker Rp 150.000.000.

6. Kebutuhan BTT penanganan Covid-19 Rp 7,924,296,568

“Kendati saat ini Daerah Bursel masih dalam status siaga darurat, namun Pemda Bursel telah menyusun dan menyiapkan anggaran sebesar Rp 23, 225,030,368, ” kata Walla dalam rapat itu.

Namun dalam pantauan media ini, pembahasan anggaran belum fainal, pembahasan masih dilanjutkan hingga Senin,13 April 2020.

Sementara itu secara terpisah  diruang kerjanya usai rapat, Ketua DPRD Bursel Muhajir Bahta kepada sejumlah wartawan mengatakan, instrumen APBD sangat penting dalam menangani dampak virus mematikan ini (Covid-19) didaerah.

Perubahan alokasi anggaran di tingkat daerah dimaksudkan agar Pemda bisa lebih responsif dalam rangka menanggulangi dampak penularan virus corona. Seperti tertuang dalam Peraturan Menteri keuangan (PMK) no 7 tahun 2020 tentang pedoman perubahan kegiatan dalam rangka penanggulangan COVID-19.

Bahkan DPRD sendiri telah sepakat memangkas anggaran perjalanan dinas luar daerah selama 3 bulan ke depan sebanyak Rp 2,6 M untuk membantu penanganan pencegahan wabah Covid-19 di Kabupaten Bursel.

“Untuk memberantas Covid-19 maka kami berani memotong anggaran perjalanan dinas DPRD selama 3 bulan kedepan. Ini membuktikan bahwa DPRD betul-betul konsentrasi dan serius dalam penanganan covid-19, sekaligus mendukung pemda melalui gugus tugas demi kerja cepat, tepat, profesional, dan akuntabilitas lawan covid-19,” ucap Bahta.

Selaku wakil rakyat kami harapkan kepada pemerintah daerah dalam kebijakan anggaran nanti, harus benar – benar terukur dalam penanganan Covid-19 sekaligus tertanggung jawab dengan baik. (LM-01)

Admin

Admin

Related Posts

Razia Pagi, Petugas Lapas Namlea Amankan Barang Terlarang

Razia Pagi, Petugas Lapas Namlea Amankan Barang Terlarang

by Admin
November 20, 2025
0

Lensa Maluku, – Petugas Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Namlea menyasar blok-blok hunian warga binaan sebagai...

Taib Warhangan: Moratorium Dicabut, Sebuah Titik Balik untuk Buru Kaiely: Harapan, Tanggung Jawab, dan Janji

Taib Warhangan: Moratorium Dicabut, Sebuah Titik Balik untuk Buru Kaiely: Harapan, Tanggung Jawab, dan Janji

by Admin
November 20, 2025
0

Lensa Maluku, - kehidupan warga: pembangunan infrastruktur, peningkatan layanan kesehatan dan pendidikan, hingga penciptaan lapangan kerja. Pemekaran tanpa implementasi nyata...

Dari Balik Jeruji, Warga Binaan Lapas Wahai Panen Sayuran Pare Segar

Dari Balik Jeruji, Warga Binaan Lapas Wahai Panen Sayuran Pare Segar

by Admin
November 20, 2025
0

Lensa Maluku, – Semangat produktivitas dan kemandirian terus tumbuh di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai. Kali ini, Warga...

Lapas Wahai Musnahkan Ratusan Barang Terlarang, Tegaskan Komitmen Berantas Narkoba dan Gangguan Kamtib

Lapas Wahai Musnahkan Ratusan Barang Terlarang, Tegaskan Komitmen Berantas Narkoba dan Gangguan Kamtib

by Admin
November 20, 2025
0

Lensa Maluku, – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai menggelar acara pemusnahan barang-barang terlarang hasil penggeledahan rutin di blok hunian...

Wagub Vanath Dorong Modernisasi Pertanian: Hotong sebagai Pangan Lokal Strategis, Maluku Targetkan 5.000 Hektare Kakao

Wagub Vanath Dorong Modernisasi Pertanian: Hotong sebagai Pangan Lokal Strategis, Maluku Targetkan 5.000 Hektare Kakao

by Admin
November 20, 2025
0

Lensa Maluku, – Wakil Gubernur Maluku, Abdullah Vanath,menghadiri dan memberikan sambutan dalam acara Penanaman Hotong yang berlangsung di Balai Benih...

Next Post
Dinas Pendidikan Bursel Anjurkan Dana BOS Digunakan Untuk Covid-19

Dinas Pendidikan Bursel Anjurkan Dana BOS Digunakan Untuk Covid-19

Anggaran Tunjangan Sertifikasi Guru Dibursel Cair Bulan Ini

Anggaran Tunjangan Sertifikasi Guru Dibursel Cair Bulan Ini

Discussion about this post

RECOMMENDED

Tinjau Progres Pelatihan, Hasil Karya Pengelasan Warga Binaan Lapas Namlea Diapresiasi Kepala BLK Buru

Tinjau Progres Pelatihan, Hasil Karya Pengelasan Warga Binaan Lapas Namlea Diapresiasi Kepala BLK Buru

November 25, 2025
Hijaukan Dapur Lapas, Warga Binaan Lapas Wahai Konsisten Panen Tomat dan Selada Segar

Hijaukan Dapur Lapas, Warga Binaan Lapas Wahai Konsisten Panen Tomat dan Selada Segar

November 25, 2025

Berita Populer

  • BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • DPD Golkar Bursel Mengecam Keras Tindakan Pemukulan oleh ZT Kepada Korbid Kepartain Golkar Bursel, Polres di Minta Percepat Proses Hukum

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Quick Count Pilkada Bursel Safitri – Hempri Unggul 36 Persen mengalahkan Dua Pesaingnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Video Viral Temuan Belatung di MBG, Ketua BRNR Bursel Sudirman Buton Tegaskan Prosedur Keamanan dan Kebersihan MBG Jadi Prioritas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Oknum Tim Kampanye MANDAT Ketangkap Main Judi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Contact

© 2022 Lensamaluku.com

No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata

© 2022 Lensamaluku.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In