Lensa Maluku, – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Maluku menggelar sosialisasi program rehabilitasi dan pascarehabilitasi, yang berlangsung di Meeting Room Biz Hotel Ambon, Selasa (11/08/2020).
Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala BNNP Maluku, Brigjen Pol. Drs. Jafriedi.Dihadiri oleh 50 peserta yang berasal dari Lembaga Rehabilitasi Instansi Pemerintah, Lembaga Rehabilitasi Komponen Masyarakat, Kepala Desa/Lurah, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat di Kota Ambon.
Jalannya kegiatan dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak (physical distancing) dan menggunakan masker. sebelum memasuki ruangan, seluruh peserta juga diukur suhu tubuh dan diminta untuk memakai handsanitizer.
Kepala BNNP Maluku, Brigjen Pol. Drs. Jafriedi menyampaikan, tujuan pelaksanaan sosialisasi ini dalam rangka memberikan informasi serta pemahaman kepada Lembaga Rehabilitasi Instansi Pemerintah (LRIP) dan instansi terkait. Program tersebut diharapkan mampu mengoptimalkan layanan rehabilitasi bagi Masyarakat.
“Melalui peran serta masyarakat juga diharapkan dapat terjalin kerja sama yang baik guna membantu memperkuat pelaksanaan program rehabilitasi yang berkelanjutan secara terpadu.” ungkap Kepala BNNP Maluku, Brigjen Pol. Drs. Jafriedi. (LM-03)
Discussion about this post