Sejumlah Lampu Jalan di Pusat Kota Namrole Tidak Berfungsi, Bupati Diminta Evaluasi Kinerja Kadishub
Lensa Maluku,- Sejumlah lampu jalan tenaga surya di Namrole, Ibu Kota Kabupaten Buru Selatan tidak lagi berfungsi.
Bupati Buru Selatan, Diminta Evaluasi kinerja Kadis Perhubungan Bursel, Ir Hakim Tuankota karena tidak becus urus lampu jalan dalam rangka memperindah wajah kota di Malam hari.
Banyak lampu jalan tidak berpungsi Seperti di sepanjang ruas jalan di kawasan Batu Hitam antara Desa Elfule dan Fatmite.
Kondisi serupa juga sekitar areal perkantoran di kawasan Kilometer Dua. “Lampu jalan di sejumlah kawasan di Kota Namrole sudah tidak menyala lagi,” sebut Cano salah satu Warga Namrole kepada Media ini.
Akibat tidak lagi berfungsi, kawasan tersebut gelap gulita saat malam hari. Menurutnya, kondisi ini bisa saja memicu tindakan kejahatan dan kecelakaan lalu lintas.
Dia berharap, Pemerintah Kabupaten Buru Selatan terutama Dinas Perhubungan membenahi kerusakan tersebut.
“Lampu jalan yang tidak lagi menyala harus secepatnya diperbaiki. Jika dibiarkan, rawan terjadi tindakan kriminal dan kecelakaan lalu lintas dimalam hari” tegas Warga.
Katax, kerusakan lampu jalan telah terjadi sudah beberapa bulan berjalan, tapi belum juga dibenahi. “Dinas Perhubungan terkesan menutup mata terhadap hal-hal kecil seperti ini.
Harusnya ada tindakan cepat pemeliharaan lampu jalan, sehingga Namrole terang di malam hari,” ingatnya.
Selain itu lanjut Cano, sejumlah ruas jalan di pusat Pemerintahan Kabupaten Bursel juga masih terlihat gelap karena lampu jalan mengalami kerusakan.
Sekedar diketahui pengadaan lampu jalan di Kota Namrole dan sekitarnya ditangani Dinas Perhubungan Bursel. Namun entah kenapa instansi tersebut tidak memperbaiki lampu jalan yang rusak dalam rangka memperindah wajah kota di Malam Hari.(LM-03).
Discussion about this post