Berita Terkini Maluku
Friday, January 16, 2026
  • Login
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
Berita Terkini Maluku
No Result
View All Result
Home Uncategorized

Kegiatan SAE, Panen Awal Bioflok Ikan Nila Curi Perhatian Masyarakat Untuk Membeli

Admin by Admin
October 1, 2025
in Uncategorized
Kegiatan SAE, Panen Awal Bioflok Ikan Nila Curi Perhatian Masyarakat Untuk Membeli

Lensa Maluku, – Ikan Nila yang dibudidayakan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Namlea kembali menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat sekitar. Hal itu terlihat saat Panen Ujicoba dengan 2 Kg Ikan Nila, sudah mendapat tawaran untuk dibeli warga sekitar Lapas, Rabu (1/10).

Nurladi, seorang warga yang rumahnya hanya berjarak 550 meter dari Lapas itu mengaku penasaran dengan cita rasa Ikan Nila yang dibudidayakan Lapas Namlea dengan metode bioflok yang jarang ditemuinya.

RELATED POSTS

Peletakan Batu Pertama Masjid Awaludin di Desa Ilath Perkuat Kebersamaan Warga

Direktur Utama LKI Maluku Usman Warang: TPP Guru Jangan Dipolitisir, Gubernur Fokus Bangun Daerah

“Kebetulan rumah saya dekat dengan Lapas dan beberapa kali sering melihat aktivitas warga binaan disini merawat ikan nila. Untuk mengobati rasa penasaran, saya ingin mencoba langsung dengan membelinya. Selama ini, saya jarang melihat ikan air tawar dibudidayakan dalam kolam yang banyak dengan sistem seperti itu,” kata Nurladi, saat melihat langsung proses budidaya ikan seluas 13 x 18 meter tersebut.

Ia juga terkejut dengan jumlah ikan yang mencapai 3.750 ekor. “Ternyata warga binaan mampu merawat ikan nila dengan baik. Ukurannya pun besar-besar. Setelah tahu kualitasnya, mungkin ke depan saya akan membeli lagi,” tambahnya.

Kepala Subseksi Pembinaan, Mustafa La Abidin, menjelaskan bahwa ikan nila yang dibudidayakan kini rata-rata memiliki berat 200–300 gram setelah melalui masa pemeliharaan selama 6–8 bulan.

“Yang kami panen hari ini berasal dari satu kolam dengan ratusan ekor ikan. Alhamdulillah langsung dibeli warga. Ke depan, untuk pemasaran, kami akan coba menggandeng mitra atau mempromosikannya lebih luas,” jelas Mustafa.

Sementara itu, Kepala Lapas Namlea, Muhammad M. Marasabessy menyampaikan minat masyarakat terhadap ikan nila sebagai bagian dari program pembinaan kemandirian warga binaan merupakan hasil positif dari upaya Lapas Namlea dalam mendukung serta mewujudkan ketahanan pangan nasional dalam sektor perikanan dan ekonomi biru.

“Program budidaya ikan air tawar berbasis teknologi bioflok akan kami kembangkan lagi kedepannya bersama Dinas Perikanan Kabupaten Buru yang terus memberikan dukungan dan support terhadap satu-satunya budidaya ikan nila di UPT pemasyarakatan Maluku ini,” pungkas Marasabessy.(LM-05)

Admin

Admin

Related Posts

Peletakan Batu Pertama Masjid Awaludin di Desa Ilath Perkuat Kebersamaan Warga

Peletakan Batu Pertama Masjid Awaludin di Desa Ilath Perkuat Kebersamaan Warga

by Admin
January 15, 2026
0

Lensa Maluku,— Masyarakat Waiula Rumah Tiga, Desa Ilath, Kecamatan Batabual, Kabupaten Buru, Maluku, menggelar doa bersama dan peletakan batu pertama...

Direktur Utama LKI Maluku Usman Warang: TPP Guru Jangan Dipolitisir, Gubernur Fokus Bangun Daerah

Direktur Utama LKI Maluku Usman Warang: TPP Guru Jangan Dipolitisir, Gubernur Fokus Bangun Daerah

by Admin
January 15, 2026
0

Lensa Maluku - Direktur Utama Lembaga Kajian Independen (LKI) Maluku, Usman Warang, meminta seluruh pihak untuk tidak mempolitisasi persoalan Tambahan...

TPP Guru SMA/SMK Maluku Tahun 2024 Sudah Ditandatangani, Sisa 97 Sekolah Jadi Penerima

TPP Guru SMA/SMK Maluku Tahun 2024 Sudah Ditandatangani, Sisa 97 Sekolah Jadi Penerima

by Admin
January 14, 2026
0

Lensa Maluku, - Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk guru SMA dan SMK di Provinsi Maluku Tahun...

by Admin
January 12, 2026
0

Ass Abg Bupati sesuai informasi terkini dari kk laki2 ustad Alwan Tuanaya di Desa Waehaka saat ini dalam kondisi baik2...

Panen Kangkung dan Tomat, Lapas Wahai Buktikan Kemandirian Pangan di Lahan Terbatas

Panen Kangkung dan Tomat, Lapas Wahai Buktikan Kemandirian Pangan di Lahan Terbatas

by Admin
January 8, 2026
0

Lensa Maluku, – Program pembinaan kemandirian di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai kembali tunjukkan hasil nyata. Meskipun menghadapi keterbatasan...

Next Post
Bupati Bursel La Hamidi Apresiasi DPRD Sahkan APBD Perubahan 2025, ini Pesannya

Bupati Bursel La Hamidi Apresiasi DPRD Sahkan APBD Perubahan 2025, ini Pesannya

Pemerintah Kabupaten Buru Ajak Warga Jadikan Pancasila Pedoman Hidup

Pemerintah Kabupaten Buru Ajak Warga Jadikan Pancasila Pedoman Hidup

Discussion about this post

RECOMMENDED

Ikut Panen Raya Serentak, Lapas Namlea Pertegas Dukungan Terhadap Program Ketahanan Pangan Nasional

January 16, 2026
Wujud Solidaritas Lapas Wahai, Hasil Panen Raya Jagung Disumbang Ke Korban Banjir Sumatera

Wujud Solidaritas Lapas Wahai, Hasil Panen Raya Jagung Disumbang Ke Korban Banjir Sumatera

January 16, 2026

Berita Populer

  • BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • DPD Golkar Bursel Mengecam Keras Tindakan Pemukulan oleh ZT Kepada Korbid Kepartain Golkar Bursel, Polres di Minta Percepat Proses Hukum

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Quick Count Pilkada Bursel Safitri – Hempri Unggul 36 Persen mengalahkan Dua Pesaingnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Video Viral Temuan Belatung di MBG, Ketua BRNR Bursel Sudirman Buton Tegaskan Prosedur Keamanan dan Kebersihan MBG Jadi Prioritas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Oknum Tim Kampanye MANDAT Ketangkap Main Judi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Contact

© 2022 Lensamaluku.com

No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata

© 2022 Lensamaluku.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In