Berita Terkini Maluku
Tuesday, November 11, 2025
  • Login
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
Berita Terkini Maluku
No Result
View All Result
Home Uncategorized

Ketahanan Pangan dari Balik Jeruji, Lapas Wahai Sukses Panen Pare dan Cabai

Admin by Admin
November 11, 2025
in Uncategorized
Ketahanan Pangan dari Balik Jeruji, Lapas Wahai Sukses Panen Pare dan Cabai

Lensa Maluku, – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai kembali tunjukkan peran aktifnya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional sesuai Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto.

Lewat pembinaan kemandirian, Warga Binaan sukses memanen hasil bumi berupa delapan kg pare dan satu kg cabai merah di lahan produktif Lapas, Selasa (11/11).

RELATED POSTS

Warga Binaan Sejahtera, Lapas Namlea Bagikan Premi Hasil Pertanian

Dinas Pertanian Bursel Dorong Pembangunan Pabrik Minyak Kelapa di Daerah

Kepala Subseksi Pembinaan, Merpaty S. Mouw, menjelaskan kegiatan pertanian dirancang sebagai kurikulum praktik bagi Warga Binaan agar memiliki bekal keterampilan yang mumpuni saat kembali ke masyarakat. “Prosesnya dilakukan secara profesional, mulai dari pengolahan tanah, pemilihan bibit, perawatan, hingga penanganan hama. Hasil panen ini akan kami distribusikan ke pedagang pengumpul di sekitar Wahai, sebagian akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan dapur Lapas sehingga terjadi siklus ekonomi yang sehat,” jelasnya.

Cabai dan pare yang dipanen ini merupakan hasil nyata dari pembinaan kemandirian. Selain meningkatkan keterampilan bertani, Warga Binaan juga belajar bagaimana hasil jerih payah mereka bermanfaat. “Ini menunjukkan semangat tanggung jawab dan kemandirian yang terus tumbuh di antara mereka,” tambah Merpaty.

Sementara itu, Kepala Lapas Wahai, Tersih Victor Noya, menyampaikan kebanggaannya atas hasil kerja keras Warga Binaan. Menurutnya, kesuksesan panen ini adalah bukti nyata program Pemasyarakatan tidak hanya berfokus pada hukuman, tetapi juga pemberdayaan dan pembekalan keterampilan.

Panen cabai dan pare ini bukan sekadar rutinitas, tetapi wujud kontribusi nyata Lapas Wahai terhadap ketahanan pangan di wilayahnya. “Ini membuktikan kepada publik bahwa di balik tembok penjara, Warga Binaan mampu menjadi produsen yang produktif, bukan hanya konsumen,” ungkap Tersih seraya berharap bekal bertani ini memotivasi Warga Binaan untuk memulai usaha mandiri di sektor pertanian setelah bebas sehingga mengurangi potensi kembali melakukan tindak pidana.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Maluku, Ricky Dwi Biantoro, memuji keberhasilan Lapas Wahai dalam program pertanian yang telah mendukung program pemerintah yang menitikberatkan pada pembinaan yang memberdayakan. “Keterampilan bercocok tanam yang diperoleh Warga Binaan diharapkan menjadi modal berharga untuk berintegrasi kembali ke masyarakat dan membangun kehidupan yang lebih baik,” harapnya.

Melalui program pertanian ini, Lapas Wahai berkomitmen untuk terus meningkatkan produktivitas dan kemandirian Warga Binaan. Program ini juga diharapkan terus dikembangkan menjadi komoditas unggulan Lapas Wahai yang berkelanjutan.(LM-05)

Admin

Admin

Related Posts

Warga Binaan Sejahtera, Lapas Namlea Bagikan Premi Hasil Pertanian

Warga Binaan Sejahtera, Lapas Namlea Bagikan Premi Hasil Pertanian

by Admin
November 11, 2025
0

Lensa Maluku, – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Namlea tunjukan perhatian besarnya terhadap hak-hak warga binaan salah satunya pemberian premi...

Dinas Pertanian Bursel Dorong Pembangunan Pabrik Minyak Kelapa di Daerah

Dinas Pertanian Bursel Dorong Pembangunan Pabrik Minyak Kelapa di Daerah

by Admin
November 10, 2025
0

Lensa Maluku, - Dinas Pertanian Kabupaten Buru Selatan (Bursel) melalui Plt. Kabid Perkebunan Sulaiman Tuahena, mendorong pembangunan pabrik minyak kelapa...

Rohalim Boy Sangadji Resmi Daftar Calon Ketua DPD Golkar Maluku

Rohalim Boy Sangadji Resmi Daftar Calon Ketua DPD Golkar Maluku

by Admin
November 8, 2025
0

Lensa Maluku, - Momentum besar bagi keluarga besar Partai Golkar Maluku akhirnya tiba. Hari ini, Jumat (7/11), Rohalim Boy Sangadji...

Pemuda Muhammadiyah Maluku Resmi Dilantik: Saatnya Anak Muda Bangun Daerah!

Pemuda Muhammadiyah Maluku Resmi Dilantik: Saatnya Anak Muda Bangun Daerah!

by Admin
November 7, 2025
0

Lensa Maluku, -Suasana Zest Hotel Ambon mendadak lebih hidup dari biasanya. Bukan tanpa alasan, hari itu jadi momen penting buat...

Bupati La Hamidi  di Minta Evaluasi Copot PJ Desa Siwatlahin

Bupati La Hamidi di Minta Evaluasi Copot PJ Desa Siwatlahin

by Admin
November 6, 2025
0

Lensa Maluku, - Keresahan masyarakat Desa Siwatlahin, Kecamatan Fena Fafan, Kabupaten Buru Selatan, kini kembali mencuat ke permukaan. Sorotan tajam...

Next Post
Wagub Dorong Ikapatti Jadi Mitra Strategis Pemerintah dalam Pembangunan Daerah.

Wagub Dorong Ikapatti Jadi Mitra Strategis Pemerintah dalam Pembangunan Daerah.

Peringati Hari Pahlawan, Pemprov Maluku Gelar Upacara di TMP Kapahaha Ambon

Peringati Hari Pahlawan, Pemprov Maluku Gelar Upacara di TMP Kapahaha Ambon

Discussion about this post

RECOMMENDED

Warga Binaan Sejahtera, Lapas Namlea Bagikan Premi Hasil Pertanian

Warga Binaan Sejahtera, Lapas Namlea Bagikan Premi Hasil Pertanian

November 11, 2025
Wagub Hadiri Senat Terbuka Dr. Djar Wattiheluw, 158 Mahasiswa Dapat Gelar Strata Satu

Wagub Hadiri Senat Terbuka Dr. Djar Wattiheluw, 158 Mahasiswa Dapat Gelar Strata Satu

November 11, 2025

Berita Populer

  • BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • DPD Golkar Bursel Mengecam Keras Tindakan Pemukulan oleh ZT Kepada Korbid Kepartain Golkar Bursel, Polres di Minta Percepat Proses Hukum

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Quick Count Pilkada Bursel Safitri – Hempri Unggul 36 Persen mengalahkan Dua Pesaingnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Video Viral Temuan Belatung di MBG, Ketua BRNR Bursel Sudirman Buton Tegaskan Prosedur Keamanan dan Kebersihan MBG Jadi Prioritas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Oknum Tim Kampanye MANDAT Ketangkap Main Judi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Contact

© 2022 Lensamaluku.com

No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata

© 2022 Lensamaluku.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In