Lensa Maluku – Malam peringatan puncak HUT RSUP Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) ke 100 tahun di Jakarta, Sabtu (21/12) malam, Pemerintah Provinsi Maluku dianugerahi apresiasi sebagai salah satu mitra terbaik dari rumah sakit rujukan nasional tersebut.
Kepala Badan Penghubung Provinsi Maluku, S.I. Fatta, hadir mewakili Gubernur menerima penghargaan itu.
Penghargaan dari RSCM ini sebagai bentuk apresiasi RSCM kepada Pemerintah Provinsi yang telah ikut berkontribusi untuk RSCM, lewat beberapa dukungan program, dan memilih RSCM sebagai mitra untuk pemeriksaan kesehatan calon kepala daerah.
Adapun provinsi yang menerima penghargaan dari RSCM pada puncak perayaan HUT ke-100 itu adalah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Aceh, Maluku, Papua, NTT, NTB, dan Sulteng. Penghargaan yang sama diberikan kepada Kementerian Kesehatan (Kemkes) dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) karena dinilai telah komitmen membantu RSCM dalam menjalankan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. (humasmaluku)
Discussion about this post