Berita Terkini Maluku
Friday, January 23, 2026
  • Login
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata
No Result
View All Result
Berita Terkini Maluku
No Result
View All Result
Home Berita

Warga Watimpuli Tewas Ditombak

Admin by Admin
April 24, 2021
in Berita, Daerah, Maluku, Nasional
Warga Watimpuli Tewas Ditombak

Lensa Maluku,- Esias Nurlatu (40), Warga Desa Watimpuli, Kecamatan Lolongquba, Kabupaten Buru, ditemukan tewas di Gunung Kadianlahing, dengan dua luka tombak dan terdapat banyak luka sayatan benda tajam di bagian kepala dan badan.

Kejadian pembunuhan ini sontak membikin heboh warga di Dataran Waeapo. Pasalnya dua bulan lalu, warga dari desa tersebut, Mantimbang Nurlatu juga terlibat pembunuhan seorang warga dari desa lain bernama Manpapal Latbual.

RELATED POSTS

Mat Tuhepaly : Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa Diminta Benahi Sumber PAD untuk Optimalkan Anggaran Daerah

Maluku, Beranda Maritim Indonesia Timur: Simpul Strategis Jalur Laut dan Laboratorium Hidup Pembangunan Kepulauan

Paur Humas Polres Pulau Buru, Aipda MYS Djamaluddin yang ditanya apakah pembunuhan ini bermotiv balas dendam karena kejadian tanggal 23 Februari lalu, ia sangat berhati-hati menjawabnya.

“Belum bisa kami pastikan, karena masih memeriksa para saksi,”ucap Aipda Djamaluddin.

Menurut Djamaluddin, kasus pembunuhan Elias Nurlatu itu terjadi di Gunung Kadianlahing Jalan Lintas menuju Desa Watimpuli, sekitar pukul 15.00 wit, Sabtu (24/04/2021).

“Korban telah dibawa ke rumahsakit pada Sabtu tengah malam untuk diambil visum,”akui Aipda Djamaluddin, Minggu dini hari (25/04/2021).

Walau kasusnya terjadi masih sore hari, polisi baru dikhabari oleh Kepala Soa Watimpuli, Sinus Nurlatu beberapa jam setelah insiden itu.

Setelah mendapatkan laporan tersebut, Kapolsek Waeapo, Ipda Zainal dan anggotanya serta sejumlah dibantu anggota Resmob komoi 3 Yon A Pelopor Namlea langsung menuju TKP dan tiba pukul 20.30 wit.

Pukul 21.38 wit kasat Reskrim Polres Pulau Buru, Iptu Hendri Dwi Ashari, bersama tim Buser dan Inafis Polres Pulau Buru juga tiba di TKP Pembunuhan untuk melakukan olah TKP dan dilakukan pemasangan police line.
Iptu Hendri bergerak cepat dengan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi. Usai olah TKP, korban langsung dibawa ke rumah sakit untuk divisum.

Polisi sudah mengantongi nama tiga saksi kunci yang pertama kali mengetahui insiden pembunuhan itu, masing-masing MN, MNH dan MLN.

Dari TKP juga diamankan sejumlah barang bukti, antara lain dua buah mata tombak yang masih melekat di tubuh korban yang diduga milik pelaku, Dua buah gagang tombak (diduga milik pelaku), satu buah parang, Baju kaos warna biru dan celana pendek warna merah milik korban.

Selanjutnya, Aipda Djamaluddin lebih jauh menjelaskan, sebelum peristiwa naas itu terjadi, Elias Nurlatu bersama saksi MB, MNH dan MLN baru saja pulang belanja dari Dusun Mesayang, Desa Nafrua.

Saat Elias Nurlatu dan para saksi melintas di Gunung Kadianlahing hendak menuju Desa Watampuli. Ketiga rekannya berjalan di depan dan Elias berada di belakang sekitar 25 meter.

Tiba-tiba ketiganya dikejutkan dengan teriakan korban, sehingga spontan mereka menoleh (menengok) ke belakang.
“Ketiga saksi kunci ini menyaksikan ada tiga tujuh orang muncul dari balik tebing dan ada yang menombak Elias Nurlatu,”tutur Aipda Djamaluddin.

Bukannya berbalik menolong Elias, tapi MN, MNH, dan MLN mengambil langkah seribu meninggalkan rekannya. Ketiganya berlari pulang ke Watimpuli lalu memberitahu warga.
Kemudian Kepala Soa Watampuli, Linus Nurlatu bersama masyarakat menuju ke TKP. Namun tujuh pelaku penyerang sudah tidak ada.

Sinus Nurlatu dan warganya melihat korban tergeletak di tepi jalan setapak dengan kondisi badan dan kepala bermandikan darah, akibat banyak luka sayatan benda tajam.
Ada dua mata tombak juga tertancap di tubuh korban.

Satu gagang tombak masih utuh dengan matanya dan satu lagi sudah patah dan tertinggal di sisi korban.

Kepala Soa Linus Nurlatu bersama masyarakat Desa Watampuli berupaya mencari para pelaku di sekitar TKP, namun tidak ditemukan. Sesudah itu baru Sinus Nurlatu melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian. (LM-04)

Admin

Admin

Related Posts

Mat Tuhepaly : Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa Diminta Benahi Sumber PAD untuk Optimalkan Anggaran Daerah

Mat Tuhepaly : Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa Diminta Benahi Sumber PAD untuk Optimalkan Anggaran Daerah

by Admin
January 23, 2026
0

Lensa Maluku,– Pemerintah Provinsi Maluku dinilai perlu segera membenahi dan mengoptimalkan sumber-sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) guna memperkuat kemampuan fiskal...

Maluku, Beranda Maritim Indonesia Timur: Simpul Strategis Jalur Laut dan Laboratorium Hidup Pembangunan Kepulauan

Maluku, Beranda Maritim Indonesia Timur: Simpul Strategis Jalur Laut dan Laboratorium Hidup Pembangunan Kepulauan

by Admin
January 23, 2026
0

Lensa Maluku, - Sejak awal sejarahnya, Maluku tidak pernah berada di pinggiran peradaban. Laut menjadikannya pusat perjumpaan, jalur niaga, dan...

Badai Kritik Tak Menggoyahkan, Gubernur Maluku Fokus Prioritaskan Pembangunan di Seluruh Sektor demi “Maluku Pung Bae”

Badai Kritik Tak Menggoyahkan, Gubernur Maluku Fokus Prioritaskan Pembangunan di Seluruh Sektor demi “Maluku Pung Bae”

by Admin
January 22, 2026
0

Lensa Maluku, - Kritik adalah denyut nadi demokrasi. Ia menandai adanya ruang kebebasan, sekaligus menjadi cermin bagi kekuasaan untuk bercermin....

Kapolda Maluku Irjen Pol. Dadang Hartanto Usulkan Pembangunan Mapolres Buru Selatan ke Mabes Polri, Ini Pesannya

Kapolda Maluku Irjen Pol. Dadang Hartanto Usulkan Pembangunan Mapolres Buru Selatan ke Mabes Polri, Ini Pesannya

by Admin
January 21, 2026
0

Lensa Maluku, - Kepolisian Daerah Maluku memastikan komitmennya dalam memperkuat pelayanan keamanan di Kabupaten Buru Selatan. Salah satu langkah yang...

Menguji Integritas Penegak Hukum: Kajati Maluku Diminta Bongkar Tuntas Korupsi Dana Pramuka dan Covid-19

Menguji Integritas Penegak Hukum: Kajati Maluku Diminta Bongkar Tuntas Korupsi Dana Pramuka dan Covid-19

by Admin
January 21, 2026
0

Lensa Maluku, – Publik Maluku kembali menaruh perhatian serius terhadap kinerja penegak hukum, khususnya Kejaksaan Tinggi (Kejati) Maluku di bawah...

Next Post
Polisi Kejar Pembunuh Elias Nurlatu

Polisi Kejar Pembunuh Elias Nurlatu

Babinsa Airbuaya Karya Bhakti di Mesjid Jamii Baitul Rahman

Babinsa Airbuaya Karya Bhakti di Mesjid Jamii Baitul Rahman

Discussion about this post

RECOMMENDED

Mat Tuhepaly : Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa Diminta Benahi Sumber PAD untuk Optimalkan Anggaran Daerah

Mat Tuhepaly : Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa Diminta Benahi Sumber PAD untuk Optimalkan Anggaran Daerah

January 23, 2026
Maluku, Beranda Maritim Indonesia Timur: Simpul Strategis Jalur Laut dan Laboratorium Hidup Pembangunan Kepulauan

Maluku, Beranda Maritim Indonesia Timur: Simpul Strategis Jalur Laut dan Laboratorium Hidup Pembangunan Kepulauan

January 23, 2026

Berita Populer

  • BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    BNRN Laksanakan Deklarasi Pembentukan Pengurus Program Makan Bergizi Di Namlea

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • DPD Golkar Bursel Mengecam Keras Tindakan Pemukulan oleh ZT Kepada Korbid Kepartain Golkar Bursel, Polres di Minta Percepat Proses Hukum

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Quick Count Pilkada Bursel Safitri – Hempri Unggul 36 Persen mengalahkan Dua Pesaingnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Video Viral Temuan Belatung di MBG, Ketua BRNR Bursel Sudirman Buton Tegaskan Prosedur Keamanan dan Kebersihan MBG Jadi Prioritas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Oknum Tim Kampanye MANDAT Ketangkap Main Judi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Contact

© 2022 Lensamaluku.com

No Result
View All Result
  • Berita
    • Maluku
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Hukum Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Politik
  • Wisata

© 2022 Lensamaluku.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In