Lensa Maluku – Tidak perlu via Surabaya lagi, apalagi seringkali transit Jakarta kalau mau ke Denpasar. Jauh dan capek. Alhamdulillah, sekarang sdh bisa langsung.
Bandara Ngurah Rai masih menjadi pintu masuk utama wisatawan mancanegara ke Indonesia. Sekitar 70 persen kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia, masuk melalui bandara di Denpasar (Bali) tersebut.
Semoga dengan dibukanya rute penerbangan Ambon-Denpasar dan sebaliknya itu, bisa menjadi alternatif bagi wisatawan mancanegara untuk datang ke Maluku.
Menyambut opportunity ini, Dinas Pariwisata bersama para pelaku pariwisata di Maluku khususnya biro perjalanan dan perhotelan sudah harus siap dengan pelbagai promosi paket2 wisata untuk menyambut wisatawan yang akan berkunjung ke Maluku.
Semoga menjadi barokah buat rakyat, dan daerah Maluku tercinta. Tabea!
Discussion about this post