Lensa Maluku,- Dandim 1506 Namlea, Letkol Infanteri Syarifudin Azis bersama Bupati Buru Selatan (Bursel),Tagop S Soulisa, Sekda Iskandar Walla serta Wakapolres Pulau Buru, Kompol Bachri Hehanussa menghadiri acara pisah sambut personil Satgas Apter Kodim Persiapan Bursel.
Kegiatan itu berlangsung dihalaman kantor bupati setempat, Selasa 21/7/2020
Pada kesempatan itu, Dandim 1506 Namlea, Letkol Infanteri Syarifudin Azis menyampaikan kepada Satgas Apter Kodim persiapan yang baru tiba di Namrole, untuk lebih bersinergi dengan Masyarakat serta membantu Pemda Bursel di daerah.
“Selain itu tugas utama Satgas Apter Kodim Persiapan gelombang ke Dua ini, untuk melanjutkan tugas Satgas Apter gelombang pertama dalam mempercepat pembangunan Kodim defenitif di Kabupaten Bursel. Personil yang baru tiba dapat menyesuaikan diri dengan masyarakat di Bursel,” ucap Dandim.
Dandim berharap anggota satgas yang baru tiba dapat menjadi penguhubung Kodim 1506 Namlea dengan Pemda Bursel, jajaran TNI/Polri dan Masyarakat setempat.
Sementara, Satgas Gelombang pertama saat beranjak dari Kabupaten Bursel, bisa menjadi duta-duta kebaikan yang dapat menyampaikan keindahan alam di bumi Bursel dan segala sesuatu baik saat didaerah.
Di kesempatan yang sama, Bupati Bursel Tagop Soulisa mengharapkan kehadiran Satgas baru ini dapat membangun sinergitas dengan pemerintah daerah dan Masyarakat.
“ Atas nama pemerintah daerah, Saya berterima kasih kepada Satgas gelombang pertama yang telah banyak membantu Pemda Bursel baik siang dan malam, kurang lebih selama 4 bulan ini untuk mengatasi penyebaran covid – 19 di Bursel,” tuturnya.
Tagop menuturkan Kalaupun ada yang kurang-kurang mohon dimaafkan, kalaupun yang lebih itu merupakan rejeki dari Tuhan.
Sebagai penutup agenda dimaksud, Bupati Bursel didamping Sekda menyerahkan cinderamta kepada Pabung Satgas, Mayor Inf. M saing dan jajarannya yang sudah mengabdi selama setahun di Bursel.
Turut hadir dalam acara tersebut, Sekda Bursel, Wakapolres Pulau Buru, Kompol Bachri Hehanussa, Danki 731 Kabaresi Letu Inf Vikodei Andres, sejumlah Pimpinan OPD dan undangan lainnya. (LM-02)
Discussion about this post